INDONESIANWARE - Pada Artikel yang anda baca kali ini dengan judul Menjadi pengusaha jujur dimasa sekarang bisakah ?, kami telah mempersiapkan artikel ini dengan baik untuk anda baca dan ambil informasi didalamnya. mudah-mudahan isi postingan
Artikel OPINI, yang kami tulis ini dapat anda pahami. baiklah, selamat membaca.
Judul : Menjadi pengusaha jujur dimasa sekarang bisakah ?
link : Menjadi pengusaha jujur dimasa sekarang bisakah ?
Menjadi pengusaha jujur dimasa sekarang bisakah ?
Suatu hari ada seorang marketing yang sangat hebat dalam hal menjual produk, beberapa pengalaman sudah di jalankan terutama di Indonesia dia jago dalam hal lobi melobi dan dapat dipastikan dia selalu bisa menembus pasar dan target yang mau dicapai, Nah suatu waktu si marketing melamar ke perusahaan besar atau perusahaan yang sudah memiliki sistem yang professional dibidang pemasaran, saat wawancara berlangsung semua pertanyaan dijawab dengan baik dan si marketing lolos dengan segala test di tempat itu.
Suatu hari si marketing mempresentasikan kepada bos bagaimana cara dia menjual produk, selama presentasi hanya satu yang mengganjal menurut bos “kenapa harus ada sekian persen ke konsumen dari penjualan” si marketing menjawab “itu sudah aturan umum bos, kalo ga ikut MAIN kita ga akan kebagian kerjaan”. Si bos menjawab “kita tidak pakai cara begitu, cari cara lain tapi tidak dengan jalan belakang “,. Si marketing kebingungan “gimana caranya dong, kalo begini ga akan dapet kerjaan”.
Cerita diatas adalah sedikit cerita umum dari kalangan sistem bisnis di lingkungan kita, sikap professional dalam pemasaran hanyalah sebuah ilmu tulisan dan tidak ada di penerapan, walaupun tidak semua tapi sudah kebanyakan. Hal tersebut sebenarnya bisa di kurangi dengan terus memberikan edukasi mengenai penjualan dan sistem pemasaran yang jelas, siapa yang tidak bisa jadi marketing kalau semua di kasih peluru untuk menyuap pekerjaan, biar lancar. Bebaskan korupsi di negeri ini mulai dari anda bukan dari yang lain, apa hubungannya dengan judul menjadi pengusaha jujur dimasa sekarang bisakah? Hubungannya adalah jadilah anda pengusaha yang jujur, terapkan kredibilitas dan kualitas baik produk maupun anda, dimasa sekarang sulit mencari bisnis yang real dengan kejujuran, bayar pajak sesuai ketentuan, berikan diskon kepada customer (bukan fee kepada pegawainya) dan hal yang lain-lain. Jadikan ini faktor penguat nilai anda, sosialisasikan nilai-nilai perusahaan anda dengan membangun komunitas baik secara offline maupun online.
Artikel diatas hanyalah sebagai bahan renungan bagi kita untuk menjadikan bangsa ini terus lebih baik, dan cerita diatas terinspirasi dari buku pak hermawan kertajaya dengan judul Grow with character. saya rekomendasi buat baca buku ini, penuh inspirasi. sampai ketemu di posting berikutnya
Sekianlah artikel Menjadi pengusaha jujur dimasa sekarang bisakah ? kali ini, mudah-mudahan bisa memberi manfaat untuk anda semua. baiklah, sampai jumpa di postingan artikel lainnya.
Anda sekarang membaca artikel Menjadi pengusaha jujur dimasa sekarang bisakah ? dengan alamat link https://ware-id.blogspot.com/2013/04/menjadi-pengusaha-jujur-dimasa-sekarang.html
EmoticonEmoticon